Jumat, 18 Maret 2011

Cerita di balik lirik lagu-lagu Di Album Lantai Merah

Silakan buka kover albumnya punya kamu. Kalau belum punya, beli!



Hafal lirik lagu-lagu yang ada di Lantai Merah? Kalau belum, ada semua di albumnya. Kalau belum punya albumnya, silakan beli yang asli, soalnya di bajakan nggak ada lirik hehe.

Nah, bagi yang sudah hafal dan penasaran dengan cerita di balik liriknya, silakan simak penjelasan Wisnu berikut ini. Siapa tahu ada yang bisa menjadi inspirasi bagi kamu. Tapi kalau bisa jangan ada yang bunuh diri, ya. Cukup dibuat lagu tentang bunuh diri saja, hehe.


FAKTA DAN CITRA
Cerita tentang seseorang yang sifatnya sangat mengganggu sekali dan dia temen kuliah, jadi dulu hampir ketemu setiap hari. Saking sebalnya sampai gue buatkan lagu.


KIASAN
Tentang bebasnya kita untuk membentuk karakter diri sendiri menjadi siapapun, apapun yang kita mau, sampai jadi orang baru sekalipun dalam bentuk tulisan atau gambar.


LET GO
Cerita tentang dua tokoh yang gue ambil dari komik buatan sendiri, tentang satu cewek dan satu cowok. Mereka ketemu di tempat yang sama, karena mereka mau bunuh diri di tempat yang sama. Akhirnya si cowok merasa mau hidup karena adanya si cewek ini, tapi yang cewek tetap mau bunuh diri karena nggak kuat sama masalahnya sendiri. Intinya, ini kayak lagu cinta biasa - kalau sudah cinta sama orang pasti bisa berubah 180 derajat, sampe hilang keinginan bunuh diri sekalipun. Sekalian jadi kayak soundtrack buat cerita yang gue buat sendiri.


MERAH
Liriknya lebih kayak sebuah note orang yang mau bunuh diri saja. Tentang nyamannya dia kalau lagi di alam sana, bisa mengubah apa saja sampai sesuatu yang pasti kayak birunya langit, hijaunya rumput juga bisa ditukar semaunya dia. Dan yang buat dia lebih senang lagi adalah dia di sana nggak sendiri, karena pas saat dia sampai di alam sana dia ketemu sama banyak orang yang merasa senang juga. Tempat dia untuk berangkat ke sana itu selalu dari kamarnya sendiri, dan selalu balik lagi ke lantai kamarnya lagi.


REPLIKA
Lagunya berawal gara-gara terlalu seringnya gue melewati McDonald's Kemang, dan gue selalu melihat poster-poster film bioskop Indonesia yang dipampang dengan bangga di sana. Pokoknya begitu gue lewat depan Adorama ada poster film horor yang gede banget, pasti di tembok McD itu juga tiba-tiba film horor semua. Sampai suatu hari gue lihat ada poster film nggak horor tapi judulnya cabul-cabul aneh dengan singkatan-singkatan aneh juga. Tiba-tiba di tembok McD itu juga posternya film-film yang berbeda tapi sejenis. Dan gue pulang melihat nyokap nonton sinetron, artisnya pasti satu Indo, Indo semua, dan akting mereka semua sama. Pada saat orang latah dianggap lucu, tiba-tiba siapa saja pada latah. Jadi lagunya tentang suatu keadaan, di mana kalau satu laku, semua ikut.


SATU NAMA
Pernah ada model yang dikritik suatu organisasi dengan alasan pornografi. Alasannya ke mana-mana, dari peduli sampai agama. Tapi begitu dikasih uang damai, mereka nggak protes lagi. Jadi lagunya tentang kalau otaknya sudah porno, mau lihat apa saja pasti dibilang porno.


CLOWN
Tentang terlalu sukanya gue sama seseorang.


THE VOW
Lagu yang dibuat gara-gara temen gue sendiri, yang meninggalkan teman-temannya demi seseorang yang nggak suka sama temen-temannya itu.


30 NANTI
Tentang ribetnya cewek kalau sudah mulai masuk umur 30, dituntut harus sudah kawin, punya anak, suami. Tapi di tengah-tengah itu masih ada saja yang milih-milih, walaupun sudah tahu adanya hal-hal kayak begini.


STRANGE IS THE SONG IN OUR CONVERSATION
Tentang percakapan dua orang di telepon waktu malam hari.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar